![]() |
Moge tabrak anak kembar di Pangandaran hingga tewas. Foto/Ist. |
Diketahui, akibat kecelakaan ini, dua korban anak kembar tewas seketika dilokasi kejadian.
Dua pengendara motor gede (moge) menabrak anak kembar di Jalan Tunggilis, Desa/Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, Sabtu (12/3/2022) siang.
Kedua korban mengalami luka parah di kepala akibat tertabrak moge yang melaju dalam kecepatan tinggi.
Saat ini, peristiwa tragis tersebut tengah ditangani oleh Unit Laka Lantas Satlantas Polres Ciamis.
"Benar telah terjadi kecelakaan tersebut (dua pengendara moge menabrak anak kembar di Kalipucang, Pangandaran)," kata Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Jabar Kombes Pol Romin Thaib dikonfirmasi melalui pesan singkat.
Saat ini, ujar Kombes Pol Romin, kasus kecelakaan maut tersebut itu ditangani oleh Unit Laka Lantas Satlantas Polres Ciamis.
"Belum diketahui identitas pengendara moge yang menabrak dua bocah itu. Kami juga belum diketahui pula kronologis dari peristiwa itu. Lagi ditangani Unit Laka Polres Ciamis," ujarnya.
Sementara itu, Kasatlantas Polres Ciamis AKP Zanuar Cahyo Wibowo mengatakan, kasus kecelakaan maut tersebut dilimpahkan dari Polres Pangandaran ke Polres Ciamis.
"(petugas Unit Laka Lantas Satlantas Polres Ciamis) sedang melakukan olah TKP dan menggali keterangan terkait kronologi pasti kecelakaan ini," kata Kasatlantas Polres Ciamis dihubungi melalui telepon.
Diberitakan sebelumnya, Dua pengendara motor gede (moge) yang melaju kencang dari arah Kota Banjar ke Kabupaten Pangandaran, menabrak anak kembar di Jalan Raya Tunggilis, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Sabtu (12/3/2022). Akibatnya, anak kembar tersebut tewas di lokasi kejadian.
Warga lain mengatakan, akibat tertabrak, kedua anak kembar yang jadi korban,, mengalami luka parah di bagian kepala. "Korban pertama tertabrak motor gede putih dan korban kedua tertabrak motor gede warna merah," kata dia.
Anak kembar korban kecelakaan maut tersebut masih duduk di bangku kelas 1 sekolah dasar. "Kedua anak kembar tersebut hendak menyeberang jalan dengan bergandengan tangan. Motor gede itu melaju dengan kecepatan tinggi," kata seorang warga di lokasi kejadian.
Pascamenabrak dua anak kembar, pengemudi motor gede warna putih tidak bisa mengendalikan kendaraan lalu tergelincir ke parit. Di lokasi kejadian juga terlihat beberapa moge lain.
Para pengendara moge dari satu komunitas itu diduga tengah mengadakan konvoi tur ke Pangandaran.
0 Komentar