Atta Halilintar saat penuhi panggilan Bareskrim (Dok.Youtube Nit Not)

Meski diterima sebagai kado ulang tahun, Atta Halilintar harus memberikan tas pemberian Doni Salmanan tersebut kepada pihak kepolisian.

Atta Halilintar harus turut terseret dengan kasus yang menimpa Crazy Rich Bandung, Doni Salmanan.

Hal tersebut karena Atta Halilintar pernah menerima sebuah tas sebagai kado pemberian dari Doni Salmanan.

Atta Halilintar mengembalikan sebuah tas bermerek mahal lantaran diberi oleh Doni Salmanan yang kini terjerat kasus affiliator Binomo.

Atta Halilintar pun menjelaskan bahwa dirinya sempat kagum dan salut dengan sosok Doni Salmanan.

Atta Halilintar ditemui para wartawan setelah mengembalikan kado Doni Salmanan kepada pihak kepolisian.

Dijelaskan oleh suami Aurel Hermansyah tersebut bahwa dirinya hanya menerima sebuah tas dari Doni Salmanan.

"Sudah di balikin tas nya," ujarnya.

Atta Halilintar mengaku kenal dengan Doni Salmanan sejak sang crazy rich membagikan uang saat pandemi.

"Kenalnya di podcast kan ya waktu itu ya," ungkapnya.

Meski sempat salut kepada Doni Salmanan, Atta Halilintar mengaku kini akan lebih berhati-hati pada orang-orang yang baru dikenalnya.

"Karena waktu bagi-bagi uang kan, kita salut ya ada orang yang bisa bagi-bagi," ujarnya.