![]() |
Syekh Ali Jaber - (Istimewa) |
Syekh Ali Jaber mengajarkan pada kita semasa beliau hidup agar senantiasa mendawamkan amalan pelunas hutang dan agar rezeki lancar yang juga selalu beliau lakukan selepas sholat subuh.
Syekh Ali Jaber menekankan jika hutang bisa membuat hidup kita jadi tidak tenang dan tidak karuan. Bahkan bisa mengganggu aktifitas dan Ibadah kita. Maka dari itu beliau menganjurkan pada kita semua agar mengamalkan amalan pelunas hutang dan rezeki lancar berikut ini.
Syekh Ali Jaber menjelaskan amalan yang perlu harus dilakukan rutin agar hutang lunas.
Keutamaan sholat subuh berjamaah di masjid itu pahalanya seperti kita sholat sepanjang malam.
Tentu banyak dari kita tidak bisa sholat sepanjang malam, maka pahala subuh setara dengan sholat sepanjang malam.
Selain itu, Syekh Ali Jaber mnjelaskan amalan dengan keutamaan dua rakaat sebelum subuh.
Dimana pahala sholat dua rakaat sebelum subuh lebih baik dari dunia dan isinya.
"Bayangkan dua rakaat sunah sebelum subuh saja lebih baik dari dunia dan isinya bagimana dengan sholat subuh yang wajib, pasti pahalanya lebih dari itu," kata Syekh Ali Jaber.
Di penghujung ceramahnya ia menjelaskan tentang sedekah subuh dan keutamaanya.
Amalan ini menurutnya perlu dirutinkan, meski sulit tapi sangat baik apabila dirutinkan.
Syekh Ali Jaber menceritakan, suatu waktu ia pernah bertemu dengan seseorang yang sedang terlilit hutang. Orang tersebut memiliki hutang yang banyak dan mustahil untuk bisa diselesaikan.
Kemudian, Syekh Ali Jaber hanya memberi pesan untuk merutinkan sedekah subuh.
Meski kecil yang penting istiqomah. Karena sesungguhnya Allah sangat menyukai amalan yang dirutinkan, meski kecil yang penting kita rutin kata Syekh Ali Jaber.
Menurut Syeikh Ali Jaber setelah orang tersebut rutin amalkan amalan itu, maka hutang lunas db hidup lebih tenang dan berkah.
Tentu semua atas kuasa dan kehendak Allah SWT kata Syekh Ali Jaber.
Itulah amalan yang jika dilakukan rutin maka hutang lunas kata Syekh Ali Jaber.
0 Komentar